Senin, 21 Oktober 2013

Perubahan

Kalau lagi mengendarai motor, saya suka kepikiran sesuatu.
Kemarin, di sore yang biasa, tiba-tiba terbersit pertanyaan. 
"Sudah berapa jauh saya berubah dibandingkan pertama kali menginjakan kaki di sini, di Cilegon"

Saya membayangkan banyak hal, tetapi yang jelas muncul dibayangan adalah rak buku dikosan dan dirumah. Sudah ada isinya. Berubah dalam kuantitas yang besar. 

Dulu, saat kuliah, saya jarang membaca buku. Waktu luang saya dihabiskan untuk bercanda dan sekedar leyeh-leyeh di Jurusan. Sekarang, saya tidak selalu punya teman yang available disaat mempunyai waktu luang, khususnya saat di Bis Kp Rambutan Merak, dan di Kosan. Maka dari itu, buku menjadi suatu alternatif. Dianggarkan pula setiap bulannya. jangan heran buku saya bertambah setiap bulannya.

Ada perubahan lainnya yang diakibatkan perubahan itu, yaitu saya jadi suka menulis. Entah menulis di blog, menulis cerpen atau sekedar catatan harian. Menulis yang ringan-ringan saja. Dan entah sejak kapan, menulis pun jada sarana untuk relieve sesuatu.

Mungkin perubahan ini yang tidak disangka-sangka teman kuliah saat membaca kumpulan cerpen buatan saya.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar